Ajang Berita - Pengembangan fasilitas produksi dan inovasi pererat kolaborasi lembaga riset dan perusahaan biofarmasi di Asia Pasifik. GenScript mendirikan fasilitas produksi mutakhir di Singapura guna memperkuat kapasitas manufaktur serta sistem penanganan zat cair otomatis yang mendukung produksi protein dalam volume tinggi.
Pengembangan Fasilitas Produksi dan Inovasi Pererat Kolaborasi Lembaga Riset dan Perusahaan Biofarmasi di Asia Pasifik
GenScript Biotech Corporation (Kode Saham: 1548.HK), penyedia perangkat dan layanan riset ilmu hayati terkemuka di dunia, hari ini meresmikan fasilitas produksi seluas lebih dari 30.000 kaki persegi untuk layanan persiapan protein dan gen dengan teknologi otomatis.
Fasilitas mutakhir ini menjadi ekspansi penting dari platform protein dan gen canggih GenScript.
Lebih lagi, fasilitas ini menyediakan layanan bermutu tinggi dan cepat untuk produk-produk penting dalam pengembangan dan inovasi vaksin serta metode pengobatan baru pada segmen ilmu hayati.
Pengembangan fasilitas produksi dan inovasi pererat kolaborasi lembaga riset dan perusahaan biofarmasi di Asia Pasifik |
Didukung Economic Development Board (EDB), Singapura, fasilitas produksi baru ini akan memenuhi kebutuhan Asia Pasifik, serta melengkapi dua lokasi produksi GenScript di Amerika Serikat dan China.
Penandatangan Nota Kesepahaman
Acara peresmian berlangsung secara virtual, dihadiri Menteri Perdagangan dan Industri, serta Kebudayaan, Kemasyarakatan, dan Kepemudaan Singapura Alvin Tan, serta Senior Vice President & Head, Healthcare, Singapore Economic Development Board (EDB), Goh Wan Yee.
Di acara ini, GenScript dan Diagnostics Development (DxD) Hub, sebuah platform nasional dalam naungan Agency for Science, Technology and Research (A*STAR), menandatangani nota kesepahaman (MoU) untuk menjajaki kolaborasi dalam membangun kapasitas manufaktur di Singapura.
Peningkatan Kapasitas Produksi
Fasilitas produksi terbaru GenScript menempati lahan lebih dari 30.000 kaki persegi di gedung Solaris@Kallang.
Fasilitas mutakhir di Singapura ini memiliki platform dengan volume tinggi dan teknologi produksi protein GenScript.
Platform tersebut memberikan hasil yang lebih banyak dengan waktu pemrosesan yang lebih singkat.
Didukung tim sains dan bisnis berpengalaman, GenScript berkomitmen menyediakan layanan terbaik yang dirancang secara khusus pada tingkat regional.
Kapasitas produksi di fasilitas ini juga dapat ditingkatkan guna memperkuat unit-unit bisnis lain yang menopang perkembangan terapi sel dan gen, serta vaksin di Asia Pasifik.
"Peresmian fasilitas ini merupakan pencapaian penting, khususnya di tengah upaya memperkuat jangkauan kami di ekosistem Asia Pasifik, Singapura, yang dinamis dan inovatif.
Fasilitas produksi ini kelak menjadi pusat inovasi dan keunggulan tingkat regional di Asia Pasifik, serta meningkatkan produktivitas pembuatan protein yang dirancang secara khusus," jelas Johnson Wang, President, GenScript Asia Pacific Division.
"Lewat fasilitas terbaru, kami akan mempererat kolaborasi dengan kalangan mitra, lembaga riset, dan perusahaan biofarmasi di Asia Pasifik."
Komitmen Membangun Platform Terkemuka
"Singapura menjadi lokasi kantor GenScript di Asia Pasifik. Negara ini juga merupakan lokasi strategis untuk meningkatkan kapasitas produksi yang menggerakkan perkembangan pesat industri bioteknologi.
Dengan dukungan EDB, fasilitas ini berperan sebagai pusat jaringan regional yang mendorong kolaborasi, dan, akhirnya, menghasilkan berbagai inovasi dan terobosan dalam ilmu hayati.
Langkah ini mencerminkan komitmen GenScript dalam membangun dan mengembangkan platform terkemuka di dunia yang melayani sains," ujar Dr. Ray Chen, President, Life Science Group, GenScript Biotech Corporation.
"Keputusan GenScript membangun lokasi produksi baru dan pusat bisnis di Singapura membuktikan keunggulan infrastruktur manufaktur, litbang dan ekosistem inovasi, basis SDM bioteknologi yang piawai, serta konektivitas kami di Asia Pasifik.
Kami ingin berkolaborasi dengan GenScript guna memperluas jangkauan regional, membina SDM lokal, dan menghadirkan layanan kesehatan yang lebih baik," kata Goh Wan Yee, Senior Vice President & Head, Healthcare, EDB.
Menyehatkan Manusia dan Alam Melalui Bioteknologi
GenScript Biotech Corporation (Kode Saham: 1548.HK) adalah perusahaan terkemuka di dunia yang menyediakan teknologi litbang dan produksi dalam ilmu hayati (life science).
Memanfaatkan teknologi sintesis gen terkemuka, GenScript mencakup empat platform utama, yakni
- Layanan dan platform produk ilmu hayati,
- Contract development and manufacturing organization (CDMO) dalam ilmu biologi,
- Platform terapi sel global, serta
- Platform produk biologi sintesis industrial.
GenScript terbentuk di New Jersey, Amerika Serikat, pada 2002, dan terdaftar di Bursa Efek Hong Kong pada 2015.
Aktivitas bisnis GenScript tersebar di lebih dari 100 negara dan wilayah di seluruh dunia.
GenScript juga memiliki sejumlah entitas bisnis di Amerika Serikat, China Daratan, Hong Kong, Jepang, Singapura, Belanda, dan Irlandia.
GenScript Biotech menyediakan berbagai produk dan layanan premium yang nyaman dan andal bagi lebih dari 100.000 klien.
Pada 31 Juni 2021, GenScript Biotech memiliki lebih dari 4.500 pegawai di seluruh dunia, lebih dari 40% di antaranya memegang gelar master dan/atau Ph.D.
Selain itu, GenScript menguasai beberapa hak kekayaan intelektual, termasuk lebih dari 160 paten, dan mengajukan lebih dari 600 pendaftaran paten, serta memiliki banyak rahasia dagang.
Dengan misi "menyehatkan manusia dan alam lewat bioteknologi", GenScript Biotech ingin menjadi perusahaan bioteknologi yang paling tepercaya di dunia.
Pada 30 Juni 2021, berbagai produk dan layanan GenScript telah dikutip 64.700 artikel yang diterbitkan jurnal dengan telaah sejawat (peer-reviewed journal) di seluruh dunia.
Misi ini mendorong pengembangan fasilitas produksi dan inovasi pererat kolaborasi lembaga riset dan perusahaan biofarmasi di Asia Pasifik